Kondisi Geografis Indonesia Menentukan Nasib Bangsa Di Masa Depan

Kondisi Geografis Indonesia – Indonesia adalah salah satu negara kepulauan yang terbesar di dunia. Negara Indonesia punya posisi geografis yang terbilang unik dan strategis.

Indonesia terletak diantara dua benua dan dua samudra dimana dua benua ini sekaligus punya perairan yang menjadi tempat perdagangan internasional.


Kondisi Geografis Indonesia


√ Kondisi Geografis Indonesia Menentukan Nasib Bangsa Di Masa Depan
slideshare.net

Kondisi geografis Indonesia ini tentu menempatkan Indonesia berbatasan dengan laut dan darat sekaligus.

Kondisi seperti ini mejadikan negara Indonesia rentan akan sengketa perbatasan serta mendapatkan ancaman keamanan yang dapat membuat instabilitas baik di dalam negeri dan di kawasan itu sendiri.

Letak geografis sendiri adalah determinan yang dapat menentukan masa depan sebuah negara pada saat melakukan hubungan internasional. Walau untuk sementara waktu hubungan ini masih diacuhkan.

Kondisi dan letak geografis jadi determinan yang dapat menentukan masa depan sebuah negara, sehingga hal ini juga akan sangat mempengauri perkembangan negara Indonesia secara global.

Di masa depan nanti, keberadaan Indonesia bisa dipengaruhi oleh kondisi atau juga letak geografisnya itu sendiri.

Tata kelola untuk sumber daya alam, pertahanan,perbatasan yang kuat tentu akan sangat diperlukan suatu saat.

Karena letak geografis Indonesia dari dulu sudah sangat strategis tentu menjadikan Indonesia sebagai arena atau ajang rebutan bagi pihak asing.


Sejarah Kondisi Geografis Indonesia


√ Kondisi Geografis Indonesia Menentukan Nasib Bangsa Di Masa Depan
kompas.id

Negara Indonesia sudah terbentuk setelah melalui berbagai periodisasi penguasaan dan juga perebutan pengaruh yang dimulai dari Portugal kemudian Belanda hingga Amerika Serikat dan juga Uni Soviet saat terjadinya perang dingin.

Kemungkinan di masa yang akan datang, tidak menutup kemungkinan hal ini akan terjadi lagi di Indonesia karena sangat besar kemungkinannya jika negara kita ini akan menjadi wilayah yang paling direbutkan oleh negara-negara besar.

Bisa dikatakan seperti ini karena melihat kemunculan dari China yang menjadi hegemon baru dan telah menggeser perimbangan kekuasan serta mengikis pengaruh Amerika di kawasan nusantara.

Kondisi geografis dan kawasan yang ada di sekitar Indonesia sangat rawan dengan yang namanya sengketa.

Sengketa yang ada ini bisa kapan saja terjadi mengingat negara Indonesia hingga sekarang belum menyelesaikan masalah seperti batas laut dengan negara lain seperti Australia, Papua, Filipina dan juga Timor Leste.

Untuk mendapatkan hasil dari perundingan perbatasan butuh waktu yang lama padahal ini akan membuat Indonesia jadi rentan terhadap pengaruh negara asing yang merupakan akibat dari pengawasan di daerah perbatasan yang lemah.

Tidak menutup kemungkinan jika kejahatan transnasional sampai terorisme akan sangat mungkin terjadi di Indonesia mengingat kondisi dari geografis dan pengawasan daerah perbatasan yang cukup lemah.

Jadi, bisa dikatakan jika posisi atau kondisi geografis Indonesia yang strategis dengan kondisi Indonesia itu sendiri di masa yang akan datang akan sangat memiliki pengaruh.

Pertama, kondisi Indonesia yang akan datang sangat dipengaruhi oleh seberapa baik negara kita ini dapat menyelesaikan perundingan perbatasan dengan negara lain dimana hasilnya sangat menentukan strategi pengelolaan terhadap perbatasan dan juga pertahanan.

Yang kedua adalah strategi yang dilakukan Indonesia untuk bisa mengantisipasi pengaruh dari Cina serta negara besar yang lain yang ada di kawasan Asia Timur.

Sangat penting hal ini diketahui masyarakat bahwa kondisi geografis Indonesia dan letak yang strategis ini ternyata dapat menjadi ancaman buruk di masa yang akan datang.

Jadi, masyarakat Indonesia harus sadar dan bahu membahu membantu pemerintah untuk bersama-sama menghadapi tantangan yang akan terjadi nanti.

Keyword: Kondisi Geografis Indonesia

Originally posted 2021-01-05 09:07:38.

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.